Minggu, 11 Desember 2011

Stereogram


Stereogram, Menyenangkan di Tengah Kepenatan

Jika anda sudah tahu, pernah melihat, atau bahkan menggemari stereogram, maka barangkali anda akan mengerti gambar apa yang ada di bawah ini.




Bagaimana? Anda paham apa yang saya maksudkan?
Apa yang anda lihat? Semacam pola,  kumpulan daun, atau justru sesuatu yang ‘lain’?
Jika anda hanya menganggap gambar di atas hanyalah semacam pola-pola beraturan, daun-daunan, rumput, atau semacam wallpaper desktop untuk komputer anda, mungkin anda memang belum mengetahui apa itu stereogram.
Banyak orang mengenal stereogram sebagai gambar 3D atau 3 dimensi yang tersebunyi pada sebuah gambar lain atau gambar 2D.
A stereogram is an optical illusion by stereo viewing of depth brought into appearance by focusing one’s eyes in front of (crossing one’s eyes) or behind the stereo image one is looking at, often done with a device. (sumber : http://stereogram.net)
Secara kasarnya, stereogram merupakan gambar 3D yang tersebunyi pada gambar 2D yang bisa dilihat dengan mengubah/mengatur fokus lensa mata kita. Karena itulah bila kita memandang gambar stereogram dengan biasa-biasa saja, kita tidak akan melihat apa-apa atau hanya bisa melihat gambar 2D saja.
Lalu bagaimana caranya?
Rileks. Itu kunci utamanya. Jangan memandangi gambar yang terpampang di hadapan anda dengan terlalu serius, itu malah akan memfokuskan mata anda hanya kepada gambar 2Dnya saja.
Selanjutnya, lihat gambar dengan seolah-olah anda melihat sesuatu yang jauh. Jadi bukan melihat gambar tersebut, tapi melihat ‘menembus’ gambar. Jika cara anda sudah benar, maka pasti perlahan pandangan anda terhadap gambar tersebut akan mengabur. Pertahankan kondisi itu hingga anda dapat menangkap gambar 3D yang tersembunyi.
Indah. Itu pasti kesan yang akan anda tangkap setelah dapat melihat ‘isi’ stereogram-stereogram tersebut. kebayakan stereogram yang dibuat berisi bentuk-bentuk binatang seperti kupu-kupu, lumba-lumba, gajah, kelinci dan lain-lain. Namun tak jarang juga  yang berupa tulisan, logo, pesawat, kereta atau benda-benda lain. Semuanya akan nampak dalam bentuk 3 dimensi yang sangat menarik.
Memang pada awal mula, kita barangkali akan kesulitan untuk melihat stereogram. Itu kemungkinan disebabkan kita yang belum terbiasa mengatur fokus lensa mata sendiri (tidak otomatis). Agak sulit juga untuk menjelaskan cara melihat stereogram dengan kata-kata. Tetapi sekali anda melihatnya, pasti untuk seterusnya akan terasa sangat mudah.
Yang jelas, keindahan stereogram-stereogram ini akan memanjakan diri anda. Setidaknya mereka bisa menjadi hiburan kecil yang menyenangkan di tengah-tengah kepenatan aktivitas. Terutama anda yang setiap hari berkutat dengan angka-angka dan tulisan. Stereogram bisa menjadi alternatif ‘pemandangan’ yang menarik dan menghibur.
Bagaimana? Sudahkah anda berhasil ‘melihat’ gambar di atas?
Jika belum, jangan patah semangat. Teruslah coba hingga anda menemukan keindahan 3D di balik gambar 2D. Situs ini mungkin dapat menjadi referensi untuk membantu anda : 
 www.eyetricks.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar